Follow Me

Sunday, June 2, 2024

Buku Seri "To Heal is.." - Adi K.

Bismillah.

 


 

 

*disclaimer* bukan review, cuma curhat dan aliran rasa saat membaca buku seri "To Heal is.." 


***

 

Aku sedang membaca beberapa buku sekaligus, seperti biasa, dengan kecepatan baca yang begitu lambat. Banyak dan lambat, jadinya superlambat. Sebagian hatiku ingin fokus saja di satu buku, tapi membacanya lebih cepat. Tapi sulit. Aku lebih menikmati membaca beberapa lembar saja, mencari sedikit kutipan untuk dicatat.


Salah satu buku yang sedang dan sudah kubaca adalah seri buku "To Heal is.."-nya Adi K. terbitan PT Elex Media Komputindo.


Aku lupa bagaimana saat aku menemukan buku ini di iPusnas. Awalnya aku menemukan buku "To Heal is to be Happy" tepatnya 24 Februari 2024 yang lalu. Buku ini adalah buku kumpulan kutipan.


Oh ya, aku sudah mengenal nama penulis buku. Kalau jalan-jalan ke Gramedia, aku sering menuju rak buku-buku kecil dengan hard cover, biasanya ada buku-buku semacam puisi, berbahasa inggris, bahasa indonesia juga ada. Aku membaca beberapa buku Adi K di sana. Tapi judul buku "To Heal is to be Happy" aku belum pernah melihat buku fisiknya, aku baru pernah menemukan eksistensinya justru di aplikasi iPusnas.


Buku kecil, berisi kumpulan kutipan, cocok untukku yang sampai sekarang masih berusaha mencintai membaca lagi seperti dulu aku pernah mencintai membaca hehe. Ada yang bisa tebak, berapa lama aku butuh untuk menyelesaikan buku tersebut? Dua bulan, buku "To Heal is to be Happy" selesai kubaca 14 April 2024.

 

Tiga hari berikutnya, aku menemukan fakta bahwa ternyata bukunya berseri. Dan yang pertama kubaca, ternyata justru buku terakhirnya. Ada empat buku:

1. To Heal is to Accept 

2. To Heal is to Let Go

3. To Heal is to Love

4. To Heal is to be Happy


Oh ya, meski judulnya bahasa inggris, tapi isi bukunya bahasa indonesia. Setiap kutipan ada judul-nya, dan judulnya bahasa inggris.


Setelah tahu bukunya berseri, aku baca juga buku lainnya. Dari yang pertama, to heal is to accept, alhamdulillah sabtu kemarin sudah selesai dibaca. Agak kaget karena saat mengecek, ternyata cuma satu halaman yang belum kubaca, harusnya bisa kuselesaikan baca di hari Kamis. 17 April - 1 Juni. Sekitar 2 bulan juga lah ya? Hehe. 


Hari ini, aku memulai membaca yang seri ke 2. To Heal is to Let Go. Dan jujur, membaca halaman awal di buku ini, rasanya berbeda. Tone-nya (dihalaman awal) lebih negatif, dibandingkan 2 buku yang sudah kubaca. Tapi setelah 20an halaman kubaca, akhirnya aku kembali menemukan tone yang lebih netral dan positif. Mungkin aku saja yang terlalu khawatir.

 

Dua buku, dan aku banyak mendapat healing dari membaca kalimat-kalimat di dalamnya. Di sela-sela baca sering berangan, should I make this kind of book? Jangan tanya apa jawabanku atas pertanyaan itu. Hehe. Aku masih belum bisa memanjat tembok yang kubangun sendiri. Aku masih belum bisa, menyingkirkan batu-batu besar yang kuletakkan sendiri di jalanku. But I will still write, here. But you can still pray for me, so someday I finished writing a draft and publish it.

 

Oh ya, alhamdulillah nemu komunitas nulis baru. Tapi sementara masih lurking as a silent reader. Pernah berani bersuara, mendengar jawaban-jawaban, tapi habis itu meringkuk lagi ke dalam selimut. Wishing someone to ask me back, how about you? Yang ini di hide aja lah ya hehe


***


Terakhir, izinkan kubagikan sedikit kutipan-kutipan dari buku "To Heal is to be Happy" dan "To Heal is to Accept".

 

#daribuku "To Heal is to be Happy" - Adi K.


"Kebahagiaan adalah hasil kerja keras dan penerimaan. Dengan memperjuangkan kebahagiaan, kamu menyembuhkan dirimu sendiri."


"Don't be scared if you're lost.

Langkah-langkah yang kau ambil dalam hidup dapat membawamu ke tempat yang salah. Bahkan dapat membuatmu tersesat begitu jauh.

Namun dengan tersesat, kau mendapatkan cara baru dalam memandang sebuah masalah.

Dari kegagalan dan kekecewaan, kau akan mendapat pencerahan dan sudut pandang baru untuk mengatasi masalah."


Jika tubuhmu sakit, kau tidak akan bisa memenuhi kebahagiaanmu. Begitu pula jika pikiranmu sedang kalut, kamu tidak akan bisa menikmati kebahagiaan dengan baik.

Jangan sepelekan kesehatan fisik dan jiwamu. Kebahagiaan hanya bisa datang dari tubuh, pikiran dan jiwa yang sehat."



#daribuku "To Heal is to Accept" - Adi K.


 

Pain gives you a warning.

Jika kau tidak pernah merasakan sakit, kau tidak akan merasakan hal ganjil dalam hidupmu. Semua kelihatannya baik-baik saja, seperti tidak ada satu pun yang salah. Ini malah sangat berbahaya.

Rasa sakit memberimu sebuah peringatan: ada sesuatu yang salah pada dirimu. Rasa sakit juga memberimu pelajaran: ada yang harus diubah.

 

Kehilangan dan perubahan cita-cita adalah sebuah tahap kedewasaan yang harus kau lalui.

 

Jangan membenci kekuranganmu.

Jangan menyakiti diri dengan bersedih terus menerus.

Berhentilah berperang dengan dirimu sendiri karena itu tidak akan pernah selesai.

 

A ruined plan is a different plan.

Rencana yang gagal tidak membuatmu berhenti. Malah sebaliknya, kau diberi pilihan untuk melakukan hal yang sebelumnya mungkin tidak pernah kau pikirkan.

Rencanamu yang gagal adalah sebuah rencana lain yang lebih besar.


***


Sekian, semangat membaca! Sedikit, tapi rutinkan. Lambat pun tak apa, tetap membaca. Pilih buku-buku ringan dengan tema yang kau sukai. Bagikan insight dari apa yang kau baca pada orang-orang yang kau sayangi.


Wallahua'lam.


***




Keterangan : Tulisan ini juga diikutkan dalam komunitas #1m1c (Satu Minggu Satu Cerita). Berbagi satu cerita, satu minggu.

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya