Follow Me

Sunday, January 30, 2022

Gagal, Eval, Perbaikan ➡️ Sukses

Bismillah.

#insight10halaman

📖 #daribuku Rasulullah Sang Pendidik - Al-Ustadz Muhammad Rusli Amin, AMP Press

☑️ 141-152


📑 Quote:

"Orang sukses adalah orang yang pernah gagal bahkan gagal berkali-kali, namun ia tidak tenggelam dalam derita karena kegagalan itu. Ia tetap tegar dan melakukan evaluasi terhadap penyebab kegagalannya. Ia melakukan perbaikan-perbaikan. Ia berusaha melakukan cara-cara terbaik dalam bekerja, hingga akhirnya berhasil."


💡 Insight:

Saat gagal, tidak mengapa bersedih. Itu manusiawi. Tapi jangan ikuti was was setan untuk berlama-lama berkutat di emosi negatif itu.

Ubah emosi tersebut menjadi penggerak untuk mengevaluasi diri dan melakukan kerja-kerja perbaikan. Minta petunjuk-Nya, agar bisa keluar dari rasa sedih. Minta petunjuk-Nya, agar tahu ke arah mana harus melangkah agar bisa belajar dari kegagalan itu.


***


Setelah buku ini bahas tentang pendidikan karkter itu dari internal (gen/dna), eksternal (lingkungan) dan ujian. Bab selanjutnya bahas tentang Sikap Seorang Muslim dalam Menghadapi Cobaan Hidup. 


Beberapa poin yang dibahas di buku:

🌙 Cobaan merupakan bagian dari kehidupan

🌙 Jangan tenggelam dalam duka

🌙 Meminta pertolongan Allah

🌙 Sebenarnya kita masih memiliki banyak keberuntungan lain

🌙 Kita bukanlah satu-satunya manusia yang mengalami cobaan

🌙 Jadikan cobaan sebagai momentum evaluasi diri. 


Itu dari buku. Aku mau nambahin hal lain, ini lebih ke curhat sih hehe. Qadarullah gatau kenapa lagi banyak banget dapet materi tentang topik ini. Topik cobaan/ujian. 


Tadi pagi juga, jleb banget pas sesi tanya jawab Webinar Guidelight. Ini kaya beririsan dan saling mendukung. 


Jadi, ada orang yang nggak nyadar kalau ia sedang diuji. Allah memberikan ia ujian biar ia tahu bahwa ada kesalahan yang ia lakukan, ada dosa yang ia taubati. Tapi anehnya ada yang gak peka. Lempeng aja, dan nggak menyadari hal tersebut TT


As if, Allah wants me to think and open my eyes. That at this moment, I am still being test. Aku sedang diuji. Dan harusnya aku tidak menutup mataku. Harusnya jangan denial. Harusnya menerima dan mengevaluasi diri dan melakukan perbaikan.


Jadi... Untuk diriku. Hei. Jangan biarkan distraksi membuatmu kehilangan kepekaan. There's a lot to fix, there's a lot to learn. So please eliminate whatever it is that distract you and delay you from getting a better version of yourself. Ingat kematian. Ingat kematian.


Semoga kita termasuk orang-orang yang senantiasa membersihkan hati kita. Sehingga kita bisa mendapatkan keberuntungan seperti yang dijanjikan di surat Al A'la. Qad aflaha man tazakka.... (lanjutin sampai akhir surat dalam hati). 


Terakhir, buku apa yang sedang kamu baca? Maukah berbagi insight dari 10 halaman yang kau baca dari buku tersebut? 


Sekian. Bye5!


Wallahu a'lam. 



No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya