Follow Me

Saturday, January 15, 2022

Membaca Novel Sognando Palestina

Bismillah.

Nukil Buku "Sognando Palestina | Randa Ghazi"

***

Ramadhan yang lalu, saat tentara Israel memaksa masuk, merusuh ibadah tarawih saudara kita di Palestina.

Kemudian suara-suara muncul, bentuk rasa sakit karena salah satu tubuh kita dilukai. Berbagai acara digelar. Salah satunya dari KBM, atau KMO mengundang Helvy Tiana Rosa. Membahas bagaimana peran sebagai penulis.

Salah satu hal yang ditekankan di sana adalah menulis. Tapi sebelum menulis, diingatkan untuk membaca tulisan-tulisan tentang palestina. Buku-buku tentang palestina. Salah satu buku rekomendasi beliau, buku ini.

***

Sebenarnya aku baru membaca sedikit, kurang dari 100 halaman. Tapi dari jumlah yang sedikit itu, ada begitu banyak yang ingin kubagikan.

Aku paham kenapa buku ini direkomendasikan. Anak semuda itu... menulis gambaran kejahatan penjajahan yang dilakukan Israel di Palestina.

Supaya lebih tergambar, berikut beberapa kutipan dari buku Sognando Palestina:

📚📚📚📚📚📚📚📚

.....
Dengan tekad dan keimanan, akan kulawan
Dengan kuku dan gigiku, akan kulawan
Dan meski tubuhku
Tak lebih dari kumpulan bekas-bekas luka menganga
Dengan darah dari luka-lukaku, aku 'kan melawan

Tanpa gentar aku akan melawan

-----

Warga Palestina
Anonim

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

Halaman pembuka #daribuku *Sognando Palestina* - Randa Ghazy, Pustaka Alvabet

📚📚📚📚📚📚📚📚

"Lalu seorang perempuan keluar dari persembunyiannya dan menghambur ke arah anak laki-lakinya, ke arah jasad tak berdaya yang terbujur di atas tanah. Ia menangis, berteriak, meradang... putraku... putraku!

Dan ketika para tentara melihatnya menghambur ke depan, mereka melepaskan tembakan. Semuanya, mereka berempat, semuanya melepaskan tembakan. Dan perempuan itu pun ditembus peluru di empat titik berbeda di tubuhnya; di bahu kiri, betis kanan, di dada dan leher."


#daribuku *Sognando Palestina* - Randa Ghazy, Pustaka Alvabet

📚📚📚📚📚📚📚📚

"Kita, adalah bangsa yang tidak memiliki kedamaian, Riham, tetapi kita akan meraih kedamaian di sisi Allah.

Orang-orang yang sekarang hanya menyaksikan dan berpangku tangan, tidak akan merasa tenang di hari Pembalasan nanti.

Itulah satu-satunya penghibur bagiku. Tuhan bersama kita."

- Nidal

#daribuku *Sognando Palestina* - Randa Ghazy, Pustaka Alvabet

📚📚📚📚📚📚📚📚

Kemudian dia bertindak bodoh, berteriak ke arah tentara itu. Ibumu, mana dia sekarang?! Apakah kau juga senang kalau aku mengutus putraku membawa senapan mesin untuk mengejar ibumu? Apakah kau senang anakku mengejar-ngejar ibumu, mengancamnya agar meninggalkan rumahnya?! Teriakan... Dan pada saat itulah, tentara itu mengarahkan senapannya dalam sekejap mata, dengan gerakan secepat kilat hingga tak seorang pun menyadarinya... dia melepaskan tembakan.

Ibu Nidal jatuh tersungkur. Nidal menjerit. Jeritan yang melengking sekuat tenaga, yang membuat semua orang ketakutan melebihi ketakutan akan tembakan dari senapan mesin itu.

#daribuku *Sognando Palestina* - Randa Ghazy, Pustaka Alvabet

***

Membaca buku Sognando Palestina membuatku sadar, akan gambaran buruknya penjajahan dalam kalimat dengan deskripsi yang membuat kita bisa membayangkan. It's not a good feeling when I read it. But sometimes we need to shaken, to really realize the important of giving support and du'a to Palestina.

Semoga kita, termasuk setidaknya yang tergerak hatinya untuk mendoakan saudara kita di sana.

Semoga kita bisa berkontribusi, meskipun kecil. Lewat berbagai bentuk dan cara. Salah satunya dengan menulis.

Terakhir. Aku menyimpan juga catatan pesan dari Mba Helvy Tiana Rosa tentang bagaimana jika ingin menulis tentang Palestina.

Sekian. Wallahua'lam.

****

PS: Novel Sognando Palestina bisa dipinjam di iPusnas

Keterangan:

[1] Tulisan ini juga diikutkan dalam komunitas #1m1c (Satu Minggu Satu Cerita). Berbagi satu cerita, satu minggu.

[2] Buku tentang/tema Palestina lain yang pernah kubaca + link tulisan:




Kun Fayakun, Menembus Palestina

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya