Follow Me

Monday, July 9, 2012

New Family

Bismillahirrahmanirrahim :)

Ada kalanya hati, merasa sunyi ditengah keramaian,
atau ramai di tengah kesepian.

Dan tentang diri yang selalu kucoba tuk tutupi,
dan tentang orang lain yang selalu kujadikan orang asing.

***

Aku tak tahu, harus bercerita apa lagi tentang ukhuwah. Dan komunitas baru yang kutemui, dan senyum ramah orang-orang asing itu.

"Tingkatan cinta yang paling rendah adalah husnudzon yang menggambarkan bersihnya hati dari perasaan hasad, benci, dengki dan bersih dari sebab-sebab permusuhan."

Dan aku ingin memulai cinta ini dari tingkat yang paling rendah. Keluarga baru ku :

1. Asrama Putri Salman ITB


2. ASCII


***

Tak ingin posting ini sekedar berisi curhatan. Maka ijinkan aku menulis notulensi materi ukhuwah yang di dapat dari MANIS (Mabit untuk Panitia Simfoni).

Iman berbanding lurus  dengan kualitas hubungan yang kita jalin pada sesama, juga bahwa tiap hubungan yang tak didasari iman akan jadi sia-sia.


Tahap-tahap ukhuwah :
1. Ta'aruf (mengenal) 
2. Tafahum (saling memahami) 
3. Ta'awun (Saling menolong) 
4. Takaful (saling menanggung)
5. Itsar (mendahulukan yang lain)

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya