Follow Me

Sunday, May 6, 2012

Look Above


#muhasabahdiri



If what’s ahead scares you
and what’s behind hurts you
then, just look ABOVE
ALLAH never fails to help you


"Allah never fails to help you, sekalipun masa depan membuatmu ragu dan takut tuk melangkah.. sekalipun masa lalu menyakitkan dan tak ingin kita tengok walau sedetik. Sekalipun, kita merasa sudah tidak ada jalan keluar.

You just can’t go forward, nor you can step back. Seems like  you’re stuck and don’t know what to do. Jangan berputus asa.. take your time to pray, ask Allah for help. Allah never fails to help you. Hasbunallah wa ni’mal wakil, ni’mal maula wa ni’mannashir.

 
Look above, jangan hanya saat himpitan dunia mendesakmu. Tapi juga saat gelimang indahnya dunia menyapamu.

Ingatlah kisah seorang manusia..

Tuk. Sebuah koin emas jatuh mengenai kepalanya. Ia memang terkejut, dan senang sekali melihat yang mengenainya adalah koin emas. Segera ia pungut, dan menyimpannya. Tuk. Sekali lagi koin emas jatuh dan menimpanya, dan dengan ekspresi yang sama, ia memungut koin tersebut. Dan setiap kali koin emas jatuh mengenai kepalanya, ia hanya mengambilnya, tanpa menyempatkan diri melihat ke atas dan bertanya-tanya dari mana koin itu.

Duk. Kali ini, sebuah kerikil kecil mengenai kepala kita. Kita pun mengaduh, apalagi bukan koin emas yang mengenai kepala kita. Melainkan kerikil kecil. Dan segera kita menengadahkan kepala, “Siapa sih?”



Look above.. ketika yang menjatuhi kepala kita adalah sebuah koin emas (baca: kenikmatan). Kita seringkali hanya terfokus pada apa yang jatuh, tapi lupa pada yang di ‘atas’. Lupa, bahwa yang memberi kenikmatan tersebut adalah Allah. Kita hanya senang dan gembira, menggunakan dan menghabiskan nikmat yang Allah beri, tanpa bersyukur padanya. Maka jangan salahkan Allah, kalau ia akhirnya menyapamu lewat kerikil kecil yang barangkali membuatmu mengaduh kesakitan. Karena seringkali, kita baru menengadahkan wajah, jika ujian datang menghadang, jika kesulitan menghimpit langkah.

Astaghfirullah.. Ampuni hamba Ya Ghoffur.. yang seringkali lupa padaMu, yang sering kali mendustakan nikmatMu, yang hanya mendekat saat ujian dan musibah menyapa.

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya