Follow Me

Thursday, October 9, 2014

Lola : Loading Lambat


Bismillah.

A : "Lola banget nih internetnya"
B : "Ga ah, websitenya aja yang berat"

Tentang pemberat blog, sehingga saat dibuka lola (loading nya lambat).

***

Ada yang merasa membuka blog ini membutuhkan waktu yang lama? Atau sudah kebuka tapi font judul posting tidak sesuai dengan yang biasa tampil saat buka dengan internet kampus? hehe

Ya, ada minimal dua hal yang mempengaruhi loading lama dalam membuka sebuah situs. Ya, benar! Jawabannya ada di prolog : 1. konteksi internet yang memang tidak lancar 2. situs yang berat.


Eh, ternyata situs punya berat juga? kaya manusia? hehe.

Sedikit share untuk yang punya blog atau web. Situs bisa semakin berat adalah foto atau video yang kita upload langsung ke situs/blog kita. Trus kalau mau masukin gambar gimana? Bisa pakai fasilitas insert image from URL kalau di blogger. Untuk wordpress bisa upload di picasa dulu (yang ini ragu karena ga terlalu ingat).


Saya tahu faktor pemberat web salah satunya adalah foto dari ahli web di sebuah unit. Dan terbukti di blog ini. Hehe. Saya memang sering upload foto disini.

Terakhir kesimpulan, mari perhatikan berat situs kita, bukan sekedar berat badan kita hehe. Semoga Allah berikan kita kesehatan pada diri kita dan situs kita. Semoga situs kita yang tidak berat menjadi jalan hidayah seseorang karena ia tidak harus menunggu lama saat akan membaca tulisan kita. Semangat berdakwah dalam tulisan, lisan, dan tentunya perilaku/teladan. #SemangatMenulis #SemangatBerdakwah

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya