Follow Me

Saturday, August 4, 2018

Ga Sakit

Bismillah.


Ga sakit, tapi artinya bukan berarti tidak sama sekali sakit. Ga sakit, bisa jadi artinya, sedikit sakit, tapi tidak parah. Seperti tertusuk jarum pentul saat membenarkan kerudung segi empat. Ga sampai berdarah, sedikit sakit saja, membuat kaget dan refleks menarik jari dan mengeja huruf 'a' pelan.

Diperhatikan itu.. menyenangkan. Tapi kalau sampai membuat dua orang yang kamu sayangi jadi begitu khawatir, lebih baik diam saja menikmati sakit yang tidak seberapa. Sebentar juga sembuh, in syaa Allah.

Sehat dan sakit bergilir, seperti sedih dan bahagia, seperti lapar dan kenyang. Perlu usaha memang agar yang satu bisa berputar menjadi yang lain. Untuk sehat, dari sakit perlu berobat, atau beristirahat dan makan bergizi. Untuk bahagia, dari kesedihan perlu mendekat padaNya, belajar ulang makna kebahagiaan, menghitung nikmatNya dan tersenyum saat mendapati banyak nikmat ketimbang perasaan sedih kita. Untuk kenyang, dari lapar perlu makan, untuk bisa makan harus usaha, ga bisa berdiam diri.

***

Ingin kuyakinkan dua orang yang pagi ini beradu kalimat yang intinya sama. Sama-sama menunjukkan perhatiannya padaku, kekhawatirannnya padaku. Ingin kuberitahukan padanya, ini.. tidak sakit. Hanya sedikit saja sakitnya. Jangan terlalu dipusingkan. Doakan saja segera hilang. Doakan saja, agar sakit yang tidak seberapa ini bisa menjadi pengugur dosa. Meski dosaku, bergunung-gunung.

Ga sakit, sungguh. Ini lebih baik, daripada saat aku sehat dan sering lalai beristighfar. 

It doesn't hurt that hard. It can't be count as pain.

Ga sakit.. It doesn't hurt.

Allahua'lam. 

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya