Hana : Padahal kemarin ketemu ya, tapi ga cerita apa-apa. Bantu doain Salsa ya..
Isna: Iya ya Hana... yang kita tahu mah dia baik-baik aja.. status di sosmendnya juga baik-baik aja.. jadi kita ga tahu kondisi sebenernya dia gimana
Hana: Wajar Isna... Aku juga nulis blog lancar padahal kenyataannya... hehe.. Di masa-masa gini, orang memang jadi cenderung super introvert.
***
Pada kenyataannya, pengetahuan kita sangat sedikit. Bisa jadi yang kita tahu adalah cuma sebagian kecil, dari gambaran besar kenyataannya. What we know is just a little puzzle piece of the entire picture.
Mungkin itu salah satu hikmahnya, bahwa silaturahim bentuknya tidak selalu buka bersama, bukan selalu dateng kajian bareng. Tapi juga dengan tulus bertanya kabar, bukan basa-basi loh ya. Sincerely asking how's life.
Mungkin itu salah satu hikmahnya, bahwa silaturahim bentuknya tidak selalu saling like atau komen postingan di sosmed. Tapi juga mengajak berbincang, mungkin awalnya kita dulu.. yang membuka cerita tentang hari kita, naik turun hari kita. Mungkin dengan kita bercerita pada mereka, mereka jadi mau membuka diri pada kita, meminta saran, meminta pertolongan, bahkan sekedar meminta doa. Ya.. doa.. yang seharusnya sudah kewajiban kita kalau kita seorang teman yang baik.
***
Hana: Bismillah. Gimana Sa? Hari ini ngapain aja?
Salsa: Ketemu beberapa orang untuk ngurus pendaftarannya. Dan alhamdulillah bisa ternyata, aku tinggal ngurus pembayarannya saja.
Hana: Alhamdulillah^^
Salsa: Alhamdulillah... TT
Hana menyalin beberapa chat di thread percakapannya dengan Salsa. Lalu memforwardnya ke Isna.
Hana: Kabar dari Salsa, Is.. Alhamdulillah ((:
***
Terakhir.. izinkan aku menuliskan doa. Semoga kita bisa menjadi sahabat/saudara yang baik, yang mungkin bisa memulai komunikasi, agar sang introvert mau membuka diri. Semoga kita bisa menjadi sahabat/saudara yang baik, yang meski teman kita ga bisa cerita langsung dan detail tentang masalahnya, minimal kita bisa bantu doain dia. Semoga... Allah berikan kepada kita teman-teman yang landasan ikatannya karena iman, sehingga tidak hanya berakhir di dunia, namun reuni lagi di Jannah-Nya kelak. Aamiin.
Allahua'lam.
#RamadhanInspiratif #Challange #Aksara
***
PS: italic = fiction
PPS: Kalau ada yang mau nanya, katanya mau ada project after 1000 post? Maaaf ya... kayanya baru bisa dilaksanakan ba'da ied. Itupun kalau masih diberi Allah kesempatan. Saya masih tertatih-tatih ikutan project Inspirasi Ramadhan-nya Salman.. hiks. Doakan ya..
PPS: Kalau ada yang mau nanya, katanya mau ada project after 1000 post? Maaaf ya... kayanya baru bisa dilaksanakan ba'da ied. Itupun kalau masih diberi Allah kesempatan. Saya masih tertatih-tatih ikutan project Inspirasi Ramadhan-nya Salman.. hiks. Doakan ya..
No comments:
Post a Comment
ditunggu komentarnya