Sebenarnya sudah kepikiran agak lama, untuk buat blog yang fokus di bahasa inggris. Karena popularitas postingan are you ok. Dan alhamdulillah kemarin malem buat dadakan hehe. Nama blognya New Leaf, alamatnya akardaunranting.blogspot.com. Tampilannya saya buat sederhana bawaan dari blogspot. In syaa Allah saya akan isi di sana minimal sepekan sekali. Isinya juga akan saya usahakan tampilannya ga cuma teks, tapi pakai emotikon, highlight, pokoknya memanfaatkan fasilitas yang ada. Terinspirasi dari blognya Mba Miranti Banyuning Bumi yang template blognya sederhana, tapi setiap postingannya bagus banget, krn bold, highlight, trus warna font dimanfaatkan dengan baik, plus ilustrasi dan emoticon juga hehe. Bisa di cek di sini blognya Mba Miranti.
Saya ga janji tampilan di blog New Leaf bakal serame dan seindah tulisan di blog Mba Miranti, tapi setidaknya saya akan berusaha agar ga cuma nulis tapi juga peduli terhadap tampilan postingan. hehe.
***
Udah sih cuma mau nulis itu aja.
Menulis rutinnya curhat ini itunya tetap di sini, bagaimana pun ini rumah pertamaku hehe. Medium gimana? Nah, medium kayanya aku ga nyaman menulis di sana, bisa jadi suatu saat deactive wkwkwk. Gatau juga sih hehe. Allahua'lam. Gatau kenapa kalau di medium kesannya harus 'bagus' baru boleh di publish tulisannya. Padahal saya kalau nulis lebih suka santai dan seenaknya, jangankan memperhatikan keefektifan kalimat, banyak typo biasanya juga dibiarkan saja hehe.
Anyway, semangat menulis ^^ 🍉
No comments:
Post a Comment
ditunggu komentarnya