Follow Me

Tuesday, October 4, 2016

Terhapus?

#sensiMe

Bismillah.

Lama rasanya tidak menulis dengan hashtag SensiMe. Ingin sedikit berkeluh tentang gadget di blog yang entah terhapus atau kenapa, tiba-tiba saja hilang.

Ceritanya kemarin-kemarin kan aku cek web gamais, alhamdulillah sudah bisa dikunjungi dan isinya banyak. Nah... hari ini untuk cari ide tulisan, aku ingin mampir lagi. 'Ah ya, sekalian berkunjung ke list blog yang aku cantumkan di blogku ah..' ucapku dalam hati.

Dan tahu ga? Ga ada. Menghilang! Terhapus mungkin, tapi perasaan aku ga pernah ngutak-atik itu deh. Arrghhh.. dan sensi deh jadinya. Aku udah buat lagi sih yang baru. Tapi kan jadi ada blog yang mungkin dulu ada di sana, sekarang ga ada.

Yang aku inget sih, blognya Mas Kiki, kakak sepupu yang sering nulis tentang hal lucu dan ringan tentang keponakanku yang imut-imut. Nawa, Ale, dan Mesya. Sebel. Padahal bisa aja sih nanya langsung ke yang punya, tapi kan.. aku males aja, takut ditanya-tanya hal lain. Tentang itulah, pertanyaan standar yang ditanyakan keluarga besar dan berawal dari kata 'kapan'.

Mungkin ada juga blog lain yang aku lupa. Hm... hm...

***

Jadi teringat kesensian lain. Tentang pertanyaan tentang blogku yang ganti domain dari sweetvioletta jadi betterwordforlife. Yang pertama, wajar, dari teteh pemilik blog Mentari Pagi. Yang kedua, yang bikin sensi, karena sok bertanya pake awal frase bahasa arab. Mungkin bukan sok, akunya aja yang sensi. Mentang-mentang pinter bahasa arab, dan aku ga pinter. *makanya belajar bell. Yang ketiga, seorang sahabat sejak SMA, yang rajin nulis bukan di blog tapi di akun G+plus.

Sekedar mengingatkan, barangkali suatu hari blog ini tidak bisa diakses. Kemungkinannya adalah aku ganti domain lagi karena sensi hhe. Dan kalau itu terjadi, dan kamu bukan sosok yang seharusnya tahu alamat blogku, apalagi sering berkunjung di sini, jangan tanya langsung ke aku. Tanya lewat temenku aja. Kalau tanya langsung, dijamin aku bakal sensi jawabnya, atau mungkin bakal nulis tentang dirimu dengan hashtag SensiMe di sini.

Kkkkkk.. random. Tulisan sensiMe memang selalu begitu. Random dan ga banyak manfaat. Tapi aku mah yang sensi masih ngotot ingin mempublish tulisan ini. Sekedar bentuk pengekspresian kesensian diri.

***

Meski mungkin terhapus, semoga manfaat yang aku dapat dari blog tersebut, yang aku ga hafal alamatnya, tetap menjadi pahala untuk pemilik blog. Aamiin.

Allahua'lam.

No comments:

Post a Comment

ditunggu komentarnya